Scroll untuk baca artikel
KEPOLISIAN

Ratusan Pegawai Lulus P3K Urus SKCK di Polres Lembata, Kapolres I Gede sebut Semua Berjalan Lancar

78
×

Ratusan Pegawai Lulus P3K Urus SKCK di Polres Lembata, Kapolres I Gede sebut Semua Berjalan Lancar

Sebarkan artikel ini

INFOKINI.NET, LEMBATA – Sebanyak 790 orang pegawai lulus seleksi P3K mengurus SKCK di polres Lembata.

Hal ini diungkapkan kapolres Lembata, Akbp I Gede Eka Putra Astawa, S.H., S.I.K, Rabu 15 Januari 2025.

Ia mengatakan, selain 790 pegawai lulus P3K, ada juga sebanyak 24 orang yang mengurus untuk keperluan melamar pekerjaan dan perpanjangan kontrak.

“Untuk keperluan P3K sebanyak 790 lembar SKCK sedangkan 24 lembar lain untuk melamar pekerjaan, perpanjangan kontrak dan ada juga yang mengurus untuk keperluan mengikuti seleksi TNI,” ucap Kapolres I Gede.

“Jadi untuk saat ini yang terdata terhitung tanggal 14 kemarin sebanyak 814 lembara SKCK,” sambung kapolres I Gede.

Kapolres Lembata menyebut, tidak ada kendala dalam pengurusan SKCK.

“Semua berjalan aman dan lancar dan terlayani. Tidak ada hambatan terkait stok materil, sangat mencukupi di polres Lembata,” katanya.

Sementara kasat Intelkam polres Lembata, IPDA Jonathan Palinggi, SH saat dihubungi terpisah menjelaskan bahwa polres Lembata dalam hal ini sat intelkam selalu setia melayani setiap masyarakat yang mengajukan permohonan SKCK.

“Yang pastinya kita siap melayani masyarakat yang membutuhkan SKCK. Silakan datang ke sini dan membawa sertakan persyaratan mengurus SKCK, kami siap melayani,” tandasnya.

“Selama ini semua berjalan aman dan lancar,” tutup Ipda Jonathan Palinggi sapaan akrabnya. (*/Willy)