INFOKINI.NET, LEMBATA – Pelantikan Badan Pengurus Kemala Lembata Peridode 2020/2022 dilantik.
Kegiatan pelantikan Badan Pengurus Kemala Lembata Peridode 2020/2022 mengusung tema
“Rencanakan Kerjamu, Kerjakan Rencanamu dengan Ikhlas dan Totalitas, bertempat di Aula Ankara kelurahan Selandoro kecamatan Nubatukan kabupaten Lembata, Minggu (18/10/2020).
Pantauan media ini, acara pelantikan tersebut dilaksanakan tetap mengikuti protokol kesehatan.
Ketua terpilih Kemala Lembata Umar Jailani., SE., dalam sambutannya
Mengatakan bahwa Kemala Lembata sudah berjalan kurang lebih sepuluh tahun.
“Kesempatan hari ini adalah momentum yang sangat berharga dalam melaksanakan keputusan yang telah ditentukan. Menjadi pekerjaan berat bagi kita adalah bagaimana kita menghimpun dan merangkul. Saya butuh dukungan semua pihak dalam menjalankan fungsi dan tugas saya sebagai ketua terpilih,” ungkapnya.
Menurutnya, kemala Lembata dudukannya tidak beda dengan organisasi sosial kemasyarakatan lainnya seperti paguyupan-paguyupan yang ada di kabupaten Lembata.
“Untuk itu sekali lagi saya Umar jailani selaku ketua terpilih mengajak para sesepuh orang tua, tokoh adat, tokoh agama, tokoh masyarakat, cendikiawan-cendikiawati untuk bangkit bersama dalam membentang sayap dan melompat sejauh mungkin dalam wujud taan tou untuk gelekat lewotanah Lembata tercinta,” tandasnya.
Hal senada disampaikan oleh sesepuh yang diwakili oleh Muhamad Haji Kede, dirinya merasa sangat berbahagia.
“Organisasi dijaman seperti ini sangat di butuhkan apalagi Kemala secara struktural terbentuk sangat mampu dan potensial untuk mendudukkan tubuhnya organisasi dalam sosial kemasyarakatan gelekat lewotanah dalam pilar TaanTou,” jelasnya.
Sementara, sekretaris camat Nubatukan Mustan Boli mengucapakan proviciat atas terpilihnya kepengurusan baru Kemala lembata periode 2020/2022.
“Menjadi harapan kami pemerintah kecamatan, pemerintah daerah sedikit tidaknya, Kemala sudah memeberikan kontribusi di kabupaten Lembata diantaranya memberantas angka stunting dan dalam upaya pencegahan virus Corona di kabupaten Lembata yang belum kita tahu kapan akan berakhir,” imbuhnya.
Lebih Lanjut, kata Mustan, Forum ini adalah forum silaturahmi antara seluruh warga Lamahala yang ada di kabupaten Lembata.
“Yang mana Kemala ini besar dan menyebar hampir di sembilan kecamatan. Ini merupakan kekuatan besar bagi Kemala dalam memberikan wujud dan roh kepada pemerintah untuk berperan aktif bersama pemerintah kabupaten Lembata. Beber Mustan.
Mustan menjelaskan, Kemala juga bagian dari pelaku tani dalam bidang ekonomi pada sektor perikanan dan nelayan.
“Harapan saya Kemala bisa rebut pasar dalam sektor ekonomi yang ada di kabupaten Lembata. Ada mimpi besar kami yang belum terwujud adalah menjadikan kota Lewoleba pusat kuliner dalam kota Lewoleba. (Roy)