Scroll untuk baca artikel
Partai

DPD PAN & PDIP Berkoalisi Menuju Pilkada Lembata

204
×

DPD PAN & PDIP Berkoalisi Menuju Pilkada Lembata

Sebarkan artikel ini

INFOKINI, LEMBATA – RESMI Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional dan Dewan Perwakilan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan menyatakan sikap berkoalisi menuju Pemilihan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Kabupaten Lembata periode 2024-2029, Sabtu (8/6/2024).

Terlihat kompak kedua pucuk pimpinan DPD PAN dan DPC PDIP bersama kedua pengurus Partai Politik (Parpol) dalam acara akbar Deklarasi internal tepat di halaman taman kota Swaolsa Titen Kota Lewoleba.

Ketua DPD PAN Lembata, Lorens Ola menyampaikan bahwa, dalam agenda tersebut pihaknya (DPD PAN) secara sungguh-sungguh melakukan kerja politik yang nyata bagi tanah Lembata menuju Pilkada Lembata.

“Kami di Pemilihan Legislatif pada bulan Februari mendapatkan 2 kursi dan DPC PDIP meraih 3 kursi pemenang dan secara tegas melakukan komunikasi politik secara intens untuk bisa menentukan Calon Bupati dan Wakil Bupati Lembata, ” tandas putra Kelahiran Desa Nubahaeraka Kecamatan Atadei Kabupaten Lembata.

Katanya, dalam sikap komunikasi politik itu, hari ini terjadi Deklarasi bersama Keluarga Besar DPC PDIP Lembata.

“KNEU BREUN, KITA SEMUA BERSAUDARA, ” itulah tagline dalam Deklarasi, tandas Ketua DPD PAN Lembata.

Frans Gewura Ketua DPC PDIP Lembata mengatakan secara tegas bahwa hari ini sebuah agenda penting dan sejarah mendalam bagi Keluarga besar PDIP Lembata yang sedianya telah melakukan Koalisi secara resmi.

Putra asal Desa Lewokukung itu yang saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Lembata menegaskan ikrar dan janji ini akan menjadi kekuatan besar dan siap secara totalitas untuk bekerja dan memenangkan hajatan Pilkada di Kabupaten Lembata pada November 2024 mendatang.

Ia mengajak seluruh kader Parpol di Kedua kubu ini untuk terus menerus secara maraton bekerja dalam arena Pilkada Lembata mencapai kemenangan.

“Tanah ini menjadi saksi atas Deklarasi yang telah terjadi dan akan di wartakan serta menjadi pondasi besar goresan politik menuju Pilkada Lembata, “ujar Gewura Frans dalam Deklarasi itu.

Lanjut Frans Gewura, hari ini adalah sebuah framing besar yang telah terjadi dalam Deklarasi dan akan menjadi kabar gembira bagi masyarakat Lembata.

Betapa tidak, dari semua Parpol yang ada baru DPC PDIP dan DPD PAN Lembata secara tegas menyatakan sikap Politiknya.

Usai dalam Deklarasi itu, Kedua Keluarga Besar Parpol itu melanjutkan penandatanganan Deklarasi secara bersama yang di saksikan sejumlah awak media di Kabupaten Lembata.

“Ini awal dan permulaan yang sangat baik dan akan terus menerus bergulir dalam irama Kompak menuju Pilkada Lembata, ” tutup Ketua DPC PDIP Lembata. ****