Scroll untuk baca artikel
KEPOLISIAN

Berbagi Kasih, Polres Lembata Serahkan Bantuan Langsung Tunai kepada PKL, Warung dan Nelayan

403
×

Berbagi Kasih, Polres Lembata Serahkan Bantuan Langsung Tunai kepada PKL, Warung dan Nelayan

Sebarkan artikel ini

INFOKINI.NET, LEMBATA – Kepolisian Resort (Polres) Lembata, Nusa Tenggara Timur (NTT) berbagi kasih dengan menyerahkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada Pedagang Kaki Lima (PKL), Warung dan Nelayan.

Kegiatan pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) bertempat di taman baca Polres Lembata, Senin (28/3/2022).

Kapolres Lembata AKBP Dwi Handono melalui kasi Humas polres Lembata, Bripka Tommy Bartels, menjelaskan terkait bantuan tersebut.

Dikatakan Tommy sapaan akrabnya, bantuan tersebut berasal dari pemerintah pusat (Pempus) untuk mendukung pemulihan ekonomi warga di tengah pandemi covid-19.

Total penerima, kata Tommy, sesuai target yang harus disalurkan sebesar 16.500 (Enam Belas Ribu Lima Ratus).

“Dengan rincian 12.500 (Dua Belas Ribu Lima Ratus) untuk nelayan dan untuk pedagang kaki lima (PKL) sebesar 4000 (Empat Ribu), sumber dana dari pemerintah pusat,” kata Tommy.

Dijelaskan Tommy, Polres Lembata dipercayakan untuk membantu mempercepat penyaluran kepada masyarakat.

“Hari ini awal pembagian. Targetnya sebanyak 100 (Seratus) orang penerima,” terang Tommy.

Lebih jauh, Tommy mengatakan, besok akan menyusul dari kecamatan lain yang sudah di data.

“Kapolres Lembata menggerakkan semua Babinkamtibmas di setiap desa untuk mendata. Kemudian di masukan data dan dilakukan pembagian. Jadi semua elemen di kepolisian bekerja untuk melaksanakan kegiatan ini,” pungkas kasi Humas polres Lembata, Bripka Tommy Bartels. (Willy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *