Scroll untuk baca artikel
Editorial

Wartawan di Kupang Pungut Sampah saat Peringati Hari Pers Nasional

252
×

Wartawan di Kupang Pungut Sampah saat Peringati Hari Pers Nasional

Sebarkan artikel ini

INFOKINI.NET, KOTA KUPANG – Dalam memperingati Hari pers Nasional Ke -73 wartawan provinsi yang menamakan diri Komunitas Wartawan Peduli Lingkungan menggelar berbagai kegiatan pada Sabtu (09/02/2019).

Beberapa rangkaian acara yakni, Pembagian bunga, ucapan selamat hari pers, mimbar Bebas, Tanda tangan dukungan masyarakat untuk jurnalis Profesional, jujur dan berintegritas.

Koordinator kegiatan, Isak  Kaesmetan dalam kesempatan itu menjelaskan, khusus untuk tanda tangan dukungan masyarakat terhadap jurnalis yang profesional  untuk menggugah para wartawan agar dapat menjalankan kegiatan jurnalis sesuai dengan kode etik dan UU pers nomor 40 tahun 1999.

“Kami ingin menggugah teman-teman wartawan agar dapat bekerja sesuai kode etik jurnalis karena saat ini ada juga wartawan yang sudah keluar dari rell yang ditetapan,” tegasnya.

Menurut dia, kegaiatan akan dibagi dalam beberapa tempat yaitu, pada pukul 6 pagi Komunitas Wartawan Peduli Lingkungan akan membagi bunga dan tanda tangan dukungan masyarakat terhadap jurnalis.

Setelah itu lanjut dia, langsung menuju kelurahan maulafa untuk membersihakan sampah. Khusus untuk kegiatan ini lanjut dia, Komunitas ini telah berkoordinasi dengan warga setempat.

“ Kami sudah berkoordinasi dengan warga setempat,” tegasnya.

Ditempat yang sama Salah satu anggota, Amar Ola Keda menjelaskan, untuk terlaksananya kegiatan tersebut komunitas mengumpulkan dana dari anggota, juga sumbangan pihak ketiga.

”Kami patungan ada juga sumbangan dari pihak ketiga,” jelasnya.

Komunitas ini menurut dia, akan terus bergerak menata lingkungan di kota Kupang. Hal itu dilakukan untuk mendukung program pemerintah.”Kami akan terus bergerak demi mendukung program pemerintah,” tegasnya.(WK)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *