Scroll untuk baca artikel
Daerah

Komunitas Pick Up Pelabuhan Laut Lewoleba Turun Jalan Galang Dana Bantu Warga Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi

640
×

Komunitas Pick Up Pelabuhan Laut Lewoleba Turun Jalan Galang Dana Bantu Warga Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi

Sebarkan artikel ini

INFOKINI.NET, LEMBATA – Peduli Warga Terdampak erupsi gunung Lewotobi Laki-Laki Flores Timur, Komunitas Pick Up Pelabuhan Laut Lewoleba-Lembata, Nusa Tenggara Timur menggelar aksi Galang dana.

Pantauan media ini, kegiatan aksi kemanusiaan tersebut bertempat di depan perempatan pasar TPI, Kamis (4/01/2024) sore. Kegiatan dipimpin langsung oleh Endong Bethan selaku ketua Komunitas Pick Up Pelabuhan Laut Lewoleba.

Ketua Komunitas Pick Up Pelabuhan Laut Lewoleba, Endong Bethan kepada media ini mengatakan kegiatan yang dilakukan tersebut atas inisiatif dirinya sebagai ketua komunitas bersama anggota.

“Kegiatan ini muncul dari hati kami komunitas Pick up yang ada di pelabuhan laut Lewoleba untuk membantu saudara-saudari kita yang terdampak erupsi gunung Lewotobi Laki-Laki di Flores Timur,” ungkap Endong Bethan sapaan akrabnya.

Rencana, lanjut Endong, Selasa 9 Januari komunitas Pick up akan turun langsung Flotim untuk menyerahkan bantuan berupa sembako.

“Memang bantuan kami tidak seberapa tetapi kami berharap bisa meringankan beban saudara-saudari kita yang terdampak erupsi gunung Lewotobi,” harap Endong.

Hal senada juga disampaikan pembina komunitas Pick up pelabuhan Laut Lewoleba, Bripka Jonas Magang Sauw.

Bripka Jonas berharap agar bantuan yang akan diberikan dapat bermanfaat bagi warga terdampak.

“Kami turut merasakan apa yang dirasakan oleh warga terdampak, semoga sedikit bantuan ini dapat membantu warga yang berdampak,” ucap Bripka Jonas Magang Sauw, kapospol Kp3 laut Lewoleba itu.

“Rencananya bantuan nanti dalam bentuk barang akan diantar langsung oleh anggota komunitas,” tutup Bripka Jonas Magang Sauw, orang nomor satu di pospol kp3 laut Lewoleba ini. (*/Willy)