INFOKINI.NET, LEMBATA – Peduli badai Seroja yang terjadi pada 4 April 2021 yang lalu di kecamatan Ile Ape kabupaten Lembata, Nusa Tenggara Timur (NTT) mendapat respon gemilang dari yayasan Plan Internasional Indonesia Area Lembata.
Jumat (6/8/2021) Yayasan Plan Internasional Indonesia Area Lembata kembali menyalurkan bantuan di Waisesa, kecamatan Ile Ape, tepatnya di lokasi hunian sementara warga terdampak badai Seroja.
Manager Plan Indonesia Area Lembata, Erlina Dangu kepada media ini mengatakan, bantuan yang disalurkan hari ini, plan bekerja sama dengan Start Fund-konsorsium internasional.
“Bantuan yang diserahkan hari ini, bantuan non tunai berupa tabungan 1.200.000 (satu juta dua ratus ribu) yang kita transfer lewat rekening kopdit Ankara,” terang Erlina Dangu.
“Koperasi ini ikut seleksi dan untuk lembaga keuangan, Ankara unggul dari lembaga keuangan yang lain. Jadi uang dari Plan di transfer ke rekening Ankara sebesar 1.200. 000/KK. Prioritasnya untuk orang yang terdampak kerusakan rumah, perempuan kepala keluarga dan orang berkebutuhan khusus atau anak-anaknya sekolah,” jelas Erlina Dangu.
Selain itu, lanjut Erlina Dangu,
ada paket hunian sementara berupa tikar, selimut dan Sleeping Bag, paket kebersihan dan pendukung anak perempuan menjaga kebersihan dirinya.
“Terutama tentang kebersihan menstruasi. Ada paket pakaian dalam, pembalut, sikat gigi, odol, sabun mandi. Itu untuk paket keluarga,” ungkapnya.
“Terus ada alat pertukangan ditambah juga kelambu untuk anak-anak TK, SD ada paket pembelajaran, peralatan sekolah, ada tas buku, buku gambar, alat tulis. Kami berharap kepada semua keluarga, khususnya anak-anak terutama anak perempuan, walaupun dalam kondisi ini, tapi hak-hak mereka itu terpenuhi. Artinya mereka tetap bisa mendapatkan pendidikan walaupun dalam masa darurat,” tegas Manager Plan Indonesia Area Lembata, Erlina Dangu.
Pada kesempatan yang sama, PLT bupati Lembata, Thomas Ola Langoday mengajak warga penerima bantuan untuk mendoakan Plan.
“Kita doakan plan agar banyak rejeki. Silakan dipakai apa yang diberikan plan. Ingat tetap pakai masker dan cuci tangan,” ucap PLT bupati Lembata singkat.
Untuk diketahui, di Lembata, Yayasan Plan Internasional Indonesia Area Lembata peduli warga terdampak badai Seroja di 16 desa, di kecamatan Omesuri, Buyasuri, Ile Ape, Ile Ape Timur dan Lebatukan. (*/WK)