INFOKINI.NET, LEMBATA – Kapolres Lembata Polda NTT, AKBP Nanang Wahyudi, S.Psi.,M.Psi, Psikolog menghimbau kepada masyarakat agar tidak mengkomsumsi alkohol saat mengedari kendaraan.
“Menurut data dalam 6 bulan terakhir ini terjadi 25 kecelakaan. 10 diantaranya dipengaruhi alkohol. Jadi kita himbau ketika terpengaruh alkohol, sebaiknya masyarakat tidak membawa kendaraan karena bisa membahayakan diri sendiri dan melawan hukum,” ungkap kapolres Lembata kepada media ini usai apel gelar pasukan dalam rangka operasi patuh turangga 2025, Senin 14 Juli 2025.
Sasaran operasi patuh turangga 2025, sebut kapolres Nanang,
1. Berkendara dibawah umur
2. Berboncengan lebih dari satu orang
3. Menggunakan ponsel saat berkendara
4. Tidak menggunakan helm SNI
5. Melawan arus
6. Berkendara dibawah pengaruh alkohol
7. Melebihi batas kecepatan
“Dalam operasi ini kita juga bekerja sama dengan dinas pendapatan daerah maupun perhubungan menertibkan kendaraan yang telah mati masa berlaku STNK. Tetapi yang utama bagi kita adalah mengutamakan keselamatan masyarakat di pulau Lembata ini ketika berkendara di jalan raya sehingga aman, selamat dan tidak mengalami kecelakaan,” harap kapolres Nanang.
“Oleh karena itu kita juga mengedepankan edukasi dan sosialisasi kepada masyarakat selain penegakan Hukum. Jadi yang kita utamakan edukasi dan sosialisasi terkait keselamatan berkendara,” sambung orang nomor satu di polres Lembata ini.
Kepada anggota yang melaksanakan tugas, ia berharap terapkan sikap humanis dan senyum sapa.
“Kami mohon masyarakat juga turut membantu kami agar operasi ini berjalan dengan baik sehingga terwujudnya keamanan dan ketertiban dalam berlalu lintas di pulau Lembata,” tutup kapolres Lembata.