Scroll untuk baca artikel
Daerah

Petrus Bala Wukak Nilai Kinerja PLN Lembata Buruk

267
×

Petrus Bala Wukak Nilai Kinerja PLN Lembata Buruk

Sebarkan artikel ini

INFOKINI.NET, LEMBATA – Ketua Komisi II DPRD kabupaten Lembata, Nusa Tenggara Timur (NTT), Petrus Bala Wukak, SH menilai kinerja PT PLN kabupaten Lembata buruk dan kurang profesional.

“PLN Lembata ini selalu di komplain oleh para konsumen karena pelayanan buruk,” tegas Piter Bala Wukak kepada media ini, Jumat (17/3/2023).

Dikatakannya, kemarin komisi dua juga sudah panggil untuk rapat kerja namun tetap sama.

“Dari semua kecamatan mengeluhkan pemadaman setiap malam. Kita berharap agar pihak Manejer PLN propinsi NTT untuk mengevaluasi karena saya anggap mereka kurang profesional,” ucap sekretaris Golkar kabupaten Lembata ini.

Menurutnya, kinerja PT PLN dikatakan buruk dan kurang Profesionsl karena mengabaikan keluhan masyarakat.

“Kalau kinerjanya buruk, managernya harus diganti karena rakyat berhak mengevaluasi kerja PLN yang adalah BUMN,” tandas anggota DPRD kabupaten Lembata fraksi Golkar itu.

“Saya berharap PLN harus membenah diri dengan menampilkan pelayanan yang prima dan responsive terhadap keluhan pelanggan,” tutup PWB sapaan akrab Petrus Bala Wukak. (*/Will)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *